Minggu, 07 Juli 2013

Dejan Stankovic

Hari ini salah satu legend dari Inter Milan pindah dari klub kesayangan Inter Milan, yaitu Dejan Stankovic.

Pemain asal serbia ini sebenarnya cukup kuat. shootingnya sangat keras dan akurat. dia sering nyetak gol dari jarak setengah sampai 1/4 lapang. namun usia yang sudah mulai menua, akhirnya berakhir petualangannya di Inter.

Kehilangan stankovic cukup menyedihkan buat saya. Stankovic ga diragukan lagi kemampuannya. tapi apa daya waktu juga yang memisahkan stankovic dengan inter. semoga kenangan-kenangan manis bersama stankovic bisa terulang kembali. aamiin. dan semoga stankovic balik lagi ke Inter suatu saat. munkin jadi pelatih atau direktur.

Grazie Deki !! We will never forget you.

This is life, enjoy all things that happen on it and be thankful with what you have.

Pertama

Well, hidup ini penuh dengan momen-momen berharga yang terkadang kita sering lupa dengan momen itu. oleh karena itu saya coba untuk membuat blog ini, dimana berisi tentang momen-momen yang saya alami dan juga hal-hal lain yang mungkin menarik untuk saya post disini agar menjadi kenangan. oleh karena itu Hari ini, hari Kamis 7 Juli 2013, saya memutuskan untuk mencoba membuat blog. Mungkin bisa menjadi pintu rejeki juga. hahaha. dan juga lumayan buat mengisi waktu luang.

Oh iya hari ini saya mendapatkan sebuah quotes, cukup menarik

Enjoy the little things in life because one day you will look back and realize they were big things

saya dapat dari sebuah thread di kaskus. Intinya meskipun hal tersebut kecil, namun jangan disia-siakan. yaah mungkin akan lebih mengerti kalau dialami langsung. Learning by doing.

saya tidak cukup mahir dalam merangkai kata-kata. okeh karena itu melalui media ini saya bisa belajar untuk meningkatkan skill writing saya. Learning by doing.

kalau sewaktu-waktu ada kata/kalimat yang kurang berkenan, saya minta maaf.

This is life, enjoy all things that happen on it and be thankful with what you have.

Oh iya kalau mau tau kenapa memberi judul pada blog ini c'est la vie. C'est la vie dalam bahasa prancis artinya adalah inilah hidup, atau this is live.saya pertama mendengar kata ini dari lagu sebuah band jepang bernama laruku. pada awalnya saya kira ini artinya mari menari. namun setelah berkenalan dengan teman-teman sasper (sastra perancis) pada saat kkn, saya tau artinya. hahah.

maksudnya sendiri adalah inilah hidup.terkadang kita berada diatas. terkadang berada di bawah, terkadang ada saat bahagia, terkadang sedih. dan lain-lain. Hidup banyak sekali momen yang terdapat didalamnya. Dan pada blog ini saya ingin mencoba menuliskan momen hidup saya. Dengan begitu akan mudah bagi saya untuk bernostalgia dengan apa yang telah saya alami. dan juga saya bisa mengingat kembali kejadian di masa lalu saya.